Tuesday, 3 February 2015

Daftar Harga Handphone Lenovo Terbaru

Daftar Harga Handphone Lenovo Terbaru - Tidak dipungkiri lagi bahwa perusahaan ponsel Cina telah mendominasi pasaran di dunia bahkan di Indonesia. Dari sekian banyak merek ponsel cina kali ini saya ingin bahas lagi tentang smartphone Lenovo terbaru 2015. Ada 3 Smartphone dari Lenovo yang menarik untuk kita perhatikan saat ini.

Smartphone Lenovo K3

Mari kita awali dengan membahas Lenovo K3, Smartphone ini merupakan ponsel yang unik karena dalam koneksi internetnya di dukung dengan tiga jaringan, yaitu 2G, 3G dan 4G. Namun menurut informasi, Lenovo K3 hanya akan mampu berjalan pada jaringan 3G dan 4G hanya di wilayah negara Cina, sementara bila digunakan di Indonesia smartphone ini cuma berjalan pada jaringan 2G. 

Jangan merasa kecewa dulu dengan Ponsel Lenovo K3, karena pada layar ponsel pintar ini telah hadir dengan teknologi IPS yang didukung dengan 16 juta warna yang tampil percaya diri dengan ukuran 5.0 inchi.Tidak hanya itu, anda akan merasa leluasa dalam menyimpan berbagai data dan memasang bayak aplikasi karena dalam Lenovo K3 telah tersedia memori Internal dengan kapasitas sebesar 16 GB yang juga dapat ditambah dengan memori External mencapai 32 Gigabytes. Dalam Smartphone Lenovo K3 telah menggunakan sistem operasi ter-anyar dari Android saat ini (Kitkat) dengan besar RAM 1 GB serta juga untuk anda yang gemar memotret telah diberikan senjata kamera 8 Megapiksel pada Lenovo K3. Nah cukup keren kan, apabila kita tahu harga yang di pasang untuk nilai Lenovo K3 ini, berapa?

Daftar Harga Handphone Lenovo Terbaru
Lenovo K3
Harga Rp. 1.500.000,-

Secara ringkas saya catat 3 kelebihan dan kekurangan dari Smarphone ini,
Kelebihan;
1. Didukung 3 jaringan (2G/ 3G / 4G TD-LTE).
2. Memiliki Kamera utama 8 Megapiksel.
3. Beroperasi pada Android terbaru Kitkat.

Kekurangan
1. Kepadatan layar 294 per picxel.
2. Baterai hanya berkapasitas 2300 mAh
3. Menggunakan Micro Simcard


Smartphone Lenovo Vibe X2

Smartphone ini termasuk produk terbaru dari Lenovo, yang meneruskan saudara sebelumnya Lenovo Vibe X. Disusun dengan beberapa perbaikan fitur dari pada seri sebelumnya, Lenovo Vibe X2 tampil lebih sempurna dan jelas harganya pun lebih mahal.

Daftar Harga Handphone Lenovo Terbaru
Lenovo Vibe X2
Datang dengan harga yang lebih mahal, Lenovo Vibe X ini didukung dengan jaringan koneksi tercepat pada mas kini, yaitu 4G LTE. Pembaharuan terbaru dari Lenovo Vibe X2 adalah adanya dukungan untuk menggunakan Dual SIM yang dapat berjalan secara bergantian. Dari segi desain, Lenovo ini terlihat unik karena anda akan melihat beberapa kesan berlapis lapis pada Lenovo Vibe X yang hadir dalam 4 pilihan warna yang unik juga elegan, yakni putih, emas, merah dan abu-abu gelap.

Walau datang dengan harga yang lebih tinggi, namun dalam fasilitas penyimpanan Lenovo Vibe X2 tidak didukung dengan slot memori external. Tetapi jangan khawatir terlebih dahulu, karena dalam Lenovo Vibe X2 sudah disiapkan memori Internal sebesar 32 Gigabytes.



Harga Rp. 4.100.000,-             

Smarphone Lenovo Sisley S90

Hadir di Indonesia dengan design menyerupai ciri khas iPhone, Lenovo Sisley S90 tampil dengan berbagai fitur spesifikasi yang menarik dan juga datang dengan dukungan 4G.

Daftar Harga Handphone Lenovo Terbaru
Lenovo Sisley S90
Lenovo Sisley S90 adalah keluaran terbaru Lenovo yang menggunakan prosessor (Qualcomm Msm8916 Snapdragon 410) yang didukung Quadcore 1.2 Ghz Cortex A53 dan ruang kapasitas Ram sebesar 1 gigabytes. Selain itu, sistem operasi terbaru Android yang mampu menghemat daya baterai (Android Kitkat 4.4.4) telah dijalankan sebagai sistem operasi pada Lenovo Sisley S90.

Mengingat bayaknya aplikasi game yang tersedia pada play store, Lenovo tak lupa membekali Sisley S90 dengan GPU Andreno 306 yang berfungsi dalam memperhalus tampilan grafik saat anda memainkan game kesayangan. Sedikit disayangkan, kemungkinan anda tidak dapat berlama lama bermain game, sebab Lenovo Sisley S90 juga hanya berbekal baterai berdaya tahan 2300 mAh.


(Harga Rp. 3.800.000,00)

Artikel unik terkait;